Saat ini Program Magister Ilmu Ekonomi (MIE) Undip tengah menyiapkan dokumen untuk akreditasi internasional oleh FIBAA (Foundation for International Business Administration Accreditation), sebuah lembaga akreditasi internasional berbasis di Jerman. Akreditasi ini adalah bagian dari kebijakan Undip dan Fakultas Ekonomika dan Bisnis secara menyeluruh,  dalam rangka mendukung target Undip menjadi salah satu universitas terkemuka di dunia. Seluruh program studi di lingkungan FEB Undip mengikuti akreditasi ini di tahun 2021.